Jasa pembuatan skincare dinamakan dengan perusahaan maklon. Maklon memiliki arti upah yang diberikan atas pembuatan skincare dan produk – produk kosmetik. Jasa maklon disebut juga dengan penyediaan jasa pembuatan produk kecantikan.
Proses pembuatan skincare dilakukan oleh orang lain namun pengguna tersebut tetap memiliki wewenang untuk menetapkan seluruh detail dan spesifikasi pada produk skincare. Disamping itu perusahaan maklon juga akan menyediakan bahan baku, bahan tambahan pada saat pembuatan produk dengan biaya maklon skincare murah.
Selain menyediakan pembuatan maklon skincare, pihak perusahaan juga akan membantu anda dalam membuat produk – produk skincare. Proses pembuatan tersebut juga umumnya dibantu oleh perusahan – perusahaan lainnya yang saling berkaitan.
Perusahaan A adalah perusahaan yang dapat memproduksi produk di bidang skincare namun tidak memiliki merek dan kemampuan dalam melakukan pemasaran. Di lain sisi terdapat perusahaan B yang mempunyai keunggulan dengan mengeluarkan sebuah brand atau merek yang terkenal. Di samping itu terdapat perusahaan C yang telah memiliki koneksi dan relasi yang luas dalam memasarkan produk.
Tata kerja sistem maklon pada dasarnya menghubungkan beberapa perusahaan, seperti : perusahaan A, B dan C saling bekerja sama memanfaatkan kelebihan masing – masing agar produk yang dihasilkan mendapatkan keuntungan yang besar. Dengan demikian perusahaan dapat fokus dengan tanggung jawabnya masing – masing.
Produk Skincare dan Cara Pembuatannya
Skincare merupakan salah satu jenis produk kecantikan yang memiliki fungsi memberikan berbagai nutrisi pada seluruh kulit. Nutrisi tersebut dapat menyehatkan serta melembabkan kulit.. Adapun produk skincare yang sering digunakan adalah body lotion, body serum, sunblock, pelembab kulit, body scrub, massage oil, sabun, body butter dan lain sebagainya.
Maklon Skincare
Maklon skincare di Indonesia telah banyak ditemukan, hal ini dilatarbelakangi oleh bisnis maklon kosmetik cukup menjanjikan bagi perusahaan yang bekerjasama. Biaya maklon yang dibebankan kepada pihak vendor disepakati oleh seluruh pihak yang bekerjasama. Perusahaan maklon skincare memfasilitasi vendor dengan berbagai jenis pelayanan yang memudahkan vendor, seperti :
- Pengurusan hak paten atas merek dan produk
- Pengurusan legalitas BPOM atas penggunaan produk skincare
- Pengurusan sertifikat halal dari BPJPH
- Penyediaan packing produk serta desain produk
Biaya Pembuatan Skincare
- Biaya pembuatan sampel
Sampel produk berguna untuk menghindari terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan. Seperti kesalahan dalam pembuatan produk yang akan di buat. Sehingga apabila masih terdapat kesalahan atau kekurangan produk masih dapat dilakukan produksi ulang. Biaya pembuatan sampel ini mencapai puluhan juta dan tergantung pada jenis skincare yang diinginkan.
- Biaya pengurusan izin edar dan izin penggunaan
Agar pemasaran produk legal maka dibutuhkan biaya maklon skincare murah namun tetap harus memenuhi izin standar dari BPOM, sehingga produk dapat dikatakan aman bagi pengguna.Terdapat proses panjang dalam pengurusan izin dari BPOM, mulai dari pengajuan nomor registrasi.